Internasional
ISIS Eksekusi 13 Remaja Karena Tonton Partandingan Sepakbola
TRENDNEWS.co.id - Militan ISIS mengeksekusi 13 remaja karena menonton pertandingan sepakbola antara kesebelasan Irak dan Yordania, dalam kejuaraan Piala Asia pekan lalu. Mereka menonton pertandingan itu di kota Mosul, yang dikuasai oleh ISIS.
Dikutip dari Daily Mail, Senin, 19 Januari 2015, para remaja itu ditangkap dan dieksekusi di depan publik oleh tim penembak. Jasad mereka kemudian dibiarkan tergeletak begitu saja, orangtua mereka pun dilarang memindahkannya untuk dimakamkan.
Sebelum eksekusi dilakukan di distrik Al-Yarmouk, Mosul, militan ISIS melalui pengeras suara menyebutkan bahwa mereka melanggar hukum agama karena menonton pertandingan sepakbola. Padahal pemimpin ISIS Abu Bakr al-Bagdadi disebut sering bermain bola semasa kuliah.
Kabar eksekusi 13 remaja muncul, hanya beberapa hari setelah ISIS merilis video memperlihatkan dua orang dilempar dari atas sebuah bangunan di Mosul. Disebutkan bahwa itu merupakan sebuah eksekusi bagi kedua pria itu.
Mereka dinyatakan bersalah karena melakukan aktivitas hubungan sesama jenis, sehingga harus dihukum mati sesuai dengan hukum agama
(viva)
http://dunia.news.viva.co.id/