Iko Uwais (Foto: kapanlagi.com)

TRENDNEWS.co.id - Seperti yang diberitakan sebelumnya, Spider-Man akan diproduksi oleh Marvel Studios dan Sony Pictures. Si manusia laba-laba yang suka manjat dinding ini akan jadi bagian dari MCU alias Marvel Cinematic Universe dan filmnya akan dirilis pada 28 Juli 2017. Karena ini adalah sebuah awal yang baru, Andrew Garfield dinyatakan tidak lagi memerankan tokoh Spider-Man.

Hal ini tentu bikin gonjang-ganjing industri perfilman, tentang siapa yang akan memperoleh kesempatan bagus untuk menjadi Spider-Man. Rumornya, Marvel dan Sony sedang melirik bintang-bintang muda Hollywood, lho. Ya, karena beberapa tokoh kunci dalam MCU rata-rata memang sudah tak muda lagi.

Chris Evans, Chris Hemsworth dan Scarlett Johansson memasuki usia 30an, Mark Ruffalo dan Jeremy Renner memasuki usia 40an, Robert Downey Jr. berusia 50 tahun dan Samuel L. Jackson ada di usia 60an. Aaron Taylor-Johnson and Elizabeth Olsen yang baru saja bergabung dalam THE AVENGERS: AGE OF ULTRON memasuki usia di atas 25 tahun. Sepertinya Marvel dan Sony menginginkan aktor yang jauh lebih muda dan lebih lincah.

Dilansir First Showing, ternyata salah satu aktor laga Indonesia yang juga sempat dikabarkan akan bermain dalam STAR WARS, Iko Uwais, masuk dalam daftar aktor-aktor calon pemeran Spider-Man. Pemeran Rama dalam THE RAID ini disebut-sebut memiliki skill yang cukup mumpuni dalam film action.

(Li)

 

 

 

clear.co.id

BACA JUGA


Top