Hubungan Lionel Messi dengan Luis Enrique dikabarkan kian memburuk.

TRENDNEWS.co.id - Setelah digosipkan memiliki hubungan yang retak dengan Ertenador Luis Enrique, spekulasi mengenai hengkangnya Lionel Messi dari Barcelona semakin menguat, sudah banyak klub-klub besar yang menginginkan jasa pemain Argentina tersebut.

Tidak terkecuali dengan Manchester City, klub biru langit ini mengatakan tidak menutup kemungkinan untuk mendatangkan Messi dari Barcelona di masa depan.

Pellegrini tidak sepenuhnya menutup pintu untuk merekrut Messi, apalagi ada dua mantan staf Barca yang kini bekerja di Etihad Stadium, yakni Ferran Soriano dan Txiki Begiristain. Meski begitu, pelatih asal Cili itu ragu timnya bisa mendatangkan sang bintang dalam waktu dekat.

"Kami adalah tim penting saat ini karena kami merupakan salah satu tim yang bisa membeli pemain-pemain di enam, tujuh, delapan, atau sembilan tim yang berbeda," ujar Pellegrini dikutip Daily Star.

"Tapi, sulit memikirkan Barcelona tanpa Messi."

The Citizens akan menjamu Arsenal dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Minggu (18/1) malam WIB. Mereka saat ini tertinggal lima poin dari sang pemuncak klasemen sementara, Chelsea.

(phy)

 

 

 

BACA JUGA


Top