Minneapolis menyediakan akses internet 10 Gbps.

TRENDNEWS.co.id - Siapa yang tidak tergiur dengan layanan internet cepat. tapi siapa yang tahu, bahwa Indonesia yang selama ini hanya memiliki layanan internet tercepatnya hanya kisaran Mbps, ternyata di negeri paman sam sudah memiliki kecepatan yang berlipat ganda.
Sebuah wilayah di Minneapolis, bagian dari kota Minnesotta, telah tersedia layanan internet yang diklaim mencapai 10 Gbps. Artinya layanan akses internet super ngebut itu 10 kali lipat lebih cepat dari layanan Google Fiber . 

Melansir The Inquisitr, Senin, 29 Desember 2014, melaporkan bahwa sebuah penyedia layanan internet rumahan asal AS, US Internet, telah menawarkan layanan internet super ngebut ke warga rumahan dan pemilik UKM di kota tersebut. 

Jika dibandingkan dengan rata-rata kecepatan internet di AS, layanan baru ini disebutkan 30 kali lebih cepat dari rata-rata itu. Bahkan layanan itu lebih cepat dibandingkan rata-rata kecepatan akses koenksi internet di Korea Selatan, yang selama ini dikenal sebagai negara dengan rata-rata kecepatan koneksi internet tercepat di dunia. 

Perkirakan saja, dengan akses 10 Gbps maka pengguna bisa mengunduh satu film penuh kurang dari sedetik hingga memperbarui game konsol secara instan. 

"Peluncuran layanan internet 10 Gbps akan membuat Minneapolis menjadi kota pertama di dunia yang menerima akses internet dengan kecepatan yang belum pernah ada sebelumnya di negeri kami, bahkan di negara lain," ujar Co-CEO US Internet, Joe Caldwell. 

Meski demikian saat ini layanan itu masih tersedia terbatas dan meminta calon konsumen bersabar sejenak. Sebab perusahaan belum menggali kabel optik di dalam tanah. Saat ini di kota tersebut tengah masuk musim dingin, maka tak memungkinkan untuk menggali tanah. Layanan itu bakal tersedia lebih luas saat musim panas nanti, setelah tanah bisa sudah tak beku. 

Untuk menikmati layanan itu, pengguna diharuskan membayar US$99 (Rp1,23 juta) untuk biaya instalasi, selanjutnya membayar biaya langganan US$399 (Rp4,9 juta) per bulan. US Internet juga memberikan layanan akses internet 1 Gbps, dengan biaya langganan US$65 (Rp812 ribu) per bulan. 

(Phy/VivaNews)

 

 

 

BACA JUGA


Top